Jalur Siposan Rimbo kembali berjaya, menjuarai Pacu Jalur Baserah. (Foto: Ist)
Baserah - Serantauriau.news Dari 83 jalur yang mengikuti Event pacu jalur peringatan HUT Ke-73 RI, akhirnya Jalur Siposan Rimbo Pemprov Riau meraih predikat penguasa Tepian Lubuak Sobae 2018 & mendapatkan hadiah 20jt
Hasil ini didapat setelah di final segitiga menundukkan perlawanan jalur Bintang 7 Tumpuan Nagori dari Kenegerian Kotorajo. Kemenangan jalur Pauh Angit ini langsung menjadi sang juara karena sebelumnya mendapat aduan menang menunggu.
Sedangkan di posisi kedua dan ketiga ditempati oleh Bintang 7 Tumpuan Nagori dan Jalur Putri Kumayang Lindung Daun dari Pulau Ingu Kecamatan Benai.
Berikut Daftar Peringkat Juara di Tepian Lubuak Sobae Baserah 2018
1. Siposan Rimbo Pemprov Riau/Pauh Angit/PGN.
2. Bintang 7 Tuah Negeri/Keneg. Kotorajo/KHS.
3. Putri Kumayang Lindung Daun/Pulau Ingu/BNI.
4. Dek Lasak Untuang Jadi/Seb. P. Busuk/INM.
5. Pulau Laghe Mandulang Untuang/P Madinah/KH.
6. Pangeran Hilir Rantau Kuantan/Teluk Pauh/CRT.
7. Linggar Jati Adyaksa Kuansing/P. Kumpai/PGN.
8. Marangin Montiak Tuah Lipai/Sikakak/CRT.
9. Kahulu Jantan Danau Kompe/Benai Kecil/BNI.
10. Ular Putie Linggo Biso/Pl Kulur/KHS.
11. Lilitan Upae Shagok/Kpl Pulau/KH. (ISB)